Sosoknya yang tegas dan berwibawa membuat beberapa Ustadz dan Ustadzah mengidolakan Habib Luthfi. Terlebih banyak pejabat negeri yang sering melakukan silaturahmi dengan Habib Luthfi. Oleh karena itu, tidak heran jika kehadiran habib Lutfi selalu mencuri perhatian jamaah.
Pada saat ceramah, Habib Luthfi tidak pernah menggunakan nada yang berapi-api. Bahkan, habib Lutfi mengaku mengidolakan wali songo. Selain itu, banyak ustadzah ataupun dai yang berguru dengan habib Lutfi. Oleh karena itu, tidak heran jika jamaahnya cukup banyak.
Profil Habib Luthfi Bin Yahya
Dr. H. Maulana Al-Habib Muhammad Luthfi atau akrab disapa Habib Luthfi bin Yahya merupakan sosok ulama yang menjadi idola bagi masyarakat. Sebab sosoknya terkenal taat terhadap agama, sehingga banyak masyarakat yang menjadikan Habib Luthfi sebagai motivasi.Habib Lutfi sendiri lahir di Pekalongan pada 10 November 1947. Selain itu, habib Lutfi merupakan putra dari Habib Al Hafidz ‘Ali Al Ghalib bin Hasyim bin Yahya dan Sayidah Al Karimah As Syarifah Nur bin Muhsin.(getCard) #type=(post) #title=(Jangan ketinggalan yang satu ini, cek yuk!)
Dari nasab orang tuanya, habib Lutfi memiliki garis keturunan dengan Nabi Muhammad SAW. Selain itu, Habib Luthfi juga sudah menikah dengan seorang perempuan bernama syarifah Salma bin Hasyim bin Yahya. Dari pernikahannya, habib Lutfi memiliki 5 orang anak.
Fakta Habib Luthfi Tahta yang Paling Umum
Sosoknya yang tegas, membuat sejumlah anak muda tertarik untuk mengikutinya kajiannya. Terlebih habib Lutfi sendiri memiliki banyak prestasi dalam bidang dakwah. Selain itu, banyak fakta menarik habib Lutfi yang populer di kalangan masyarakat, seperti:1. Memperdalam Ilmu di Berbagai Pondok
Selain mendapatkan ilmu agama dari ayahnya, Habib Lutfi juga pernah belajar di beberapa pondok pesantren seperti ponpes Benda Kerep, Cirebon. Tidak hanya itu saja, Habib Luthfi juga belajar agama dari beberapa kyai seperti Kiai Said Tegal, kemudian Kiai Muhammad Abdul Malik.Kemudian, Habib Luthfi juga pernah mendapatkan beasiswa di Hadramaut Yaman selama 3 tahun. Sosoknya yang cerdas dan berwibawa bisa menjadi inspirasi bagi anak muda. Terlebih saat ini sudah banyak video dakwah habib Lutfi yang tersebar di berbagai media online.
2. Menjadi Salah Satu Muslim yang Berpengaruh
Habib Lutfi menjadi salah satu kyai yang pernah bertemu dengan Raja Salman bin Abdulaziz al-Saud di Istana Merdeka, 2 Maret 2017. Dalam pertemuanmya, Habib Lutfi juga ditemani oleh beberapa pejabat negeri seperti KH Ma'ruf Amin, Lukman Hakim hingga Yunahar Islam.Tidak hanya itu saja, Habib Lutfi juga menjadi anggota dewan pertimbangan Presiden Republik Indonesia sejak tahun 2019. Bahkan, Habib Luthfi termasuk dalam mustasyar PBNU masa bakti 2022-2027. Oleh karena itu, tidak heran jika sosoknya sering menjadi idola anak muda.
3. Gemar Menulis Buku
Selain memperdalam agama Islam, Habib Luthfi juga sering membuat buku tentang ekonomi hingga sejarah hari-hari Islam. Adapun buku hasil tulisan Habib Luthfi meliputi Jihad Ekonomi dalam bingkai NKRI, Sejarah Maulid Nabi, Umat Bertanya Habib Luthfi Menjawab.Tidak hanya itu saja, habib Lutfi juga menulis buku berjudul Secercah Tinta: Jalinan Cinta Seorang Hamba dengan Sang Pencipta. Bukunya yang populer dan inspiratif membuat anak muda menjadikan habib Lutfi sebagai idola masa kini. Terlebih sosoknya dekat dengan presiden.
4. Penggemar Musik Klasik
Fakta Habib Luthfi selanjutnya yaitu menyukai musik klasik. Bakat ini menurun dari sang ayah yang pandai bermain biola. Bahkan habib Lutfi pernah menunjukkan kepiawaiannya dalam bermain biola di hadapan presiden Jokowi, sehingga tidak heran jika sosoknya cukup populer.Dalam acara Festival Sholawat Nusantara Piala Presiden di Sentul, Bogor habib Lutfi pernah mengiringi Sharla Martiza. Kemudian, habib Lutfi membawakan lagu Padang Bulan. Oleh karena itu, tidak heran jika habib Lutfi terkenal menjadi penggemar musik klasik.
5. Bersahabat dengan Jokowi dan SBY
Fakta Habib Luthfi selanjutnya yaitu bersahabat dekat dengan Jokowi dan SBY. Bahkan, Habib Luthfi sudah mengenal Jokowi sebelum menjadi presiden RI. Tidak hanya itu saja, Jokowi juga pernah mengundang Habib Lutfi dalam acara Nuzulul Qur'an di istana negara.Selain dengan Jokowi, Habib Lutfi juga dekat dengan SBY. Bahkan dalam beberapa kesempatan, habib Lutfi terlihat bersama dengan SBY atau Susilo Bambang Yudhoyono. Selain itu, habib Lutfi juga dekat dengan menteri pertahanan yakni Prabowo Subianto.
Itulah fakta Habib Luthfi yang jarang mendapatkan sorotan dari awak media. Sosoknya yang cerdas, sering menjadi panutan para kyai di Indonesia. Bahkan banyak kyai yang memutuskan untuk berguru dengan habib Lutfi. Oleh karena itu, tidak heran jika sosoknya cukup populer. Semoga bermanfaat
Download Text ini
(getCard) #type=(post) #title=(Orang pada melihat ini, cek yuk!)
Klik unduh untuk mendownload
- Habib Luthfi, Ulama Kharismatik yang Terkenal Santun.pdf(getCard) #type=(download) #title=(Habib Luthfi, Ulama Kharismatik yang Terkenal Santun.pdf) #info=(153kb) #button=(Unduh)
- Habib Luthfi, Ulama Kharismatik yang Terkenal Santun.docx(getCard) #type=(download) #title=(Habib Luthfi, Ulama Kharismatik yang Terkenal Santun.docx) #info=(109kb) #button=(Unduh) #color=(#2E8B57)
Link halaman download lainnya:
(getButton) #text=(Kisah Rosul) #icon=(link) #color=(#008000) (getButton) #text=(Khutbah Jum'at) #icon=(link) #color=(#008000) (getButton) #text=(Khutbah Mimbariah) #icon=(link) #color=(#008000) (getButton) #text=(Text Do'a) #icon=(link) #color=(#008000) (getButton) #text=(Text dan Naskah Lain-lain) #icon=(link) #color=(#008000) (getButton) #text=(File Lain-lain) #icon=(link) #color=(#008000)