Kultum Ramadhan: 5 Amalan bulan Ramadhan Sesuai Anjuran Nabi
Dengan memperbanyak amalan, Kita akan mendapatkan keberkahan di bulan suci ramadhan. Sebab bulan Ramadhan memiliki beberapa keutamaan mulai dari bulan penuh berkah hingga bulan mustajab doa. Oleh karena itu,um Kita harus memanfaatkan momen ini dengan baik.
5 Amalan Bulan Ramadhan Berdasarkan Sunnah Nabi
Pada dasarnya, banyak amalan bulan ramadhan yang bisa Kita terapkan. Namun terkadang banyak umat muslim yang merasa ragu untuk mengamalkannya. Agar tidak ragu dalam menjalankan ibadah, Kita bisa mengikuti amalan sunah dari para nabi seperti:1. Memperbanyak Sedekah
Sedekah pada dasarnya tidak hanya berupa uang saja. Sebab Kita bisa memberikan barang berharga atau bahkan makanan kepada orang yang membutuhkan. Menariknya, amalan ini bisa Kita terapkan di bulan suci ramadhan. Sebab amalan ini sesuai dengan anjuran Rasulullah SAW.Dalam hadits Tirmidzi, Rasulullah mengungkapkan bahwa bulan ramadhan menjadi momen tepat untuk sedekah. Oleh karena itu, Kita bisa menyisihkan sebagian harta benda untuk yang membutuhkan. Tidak hanya uang saja, Kita juga bisa memberikan makanan ke orang lain.
أَفْضَلُ الصَّدَقَةِ صَدَقَةٌ فِي رَمَضَانَ
Artinya: Nabi SAW bersabda, "Sebaik-baik sedekah adalah sedekah yang ditunaikan pada bulan Ramadhan." (HR Tirmidzi, dari Abu Hurairah
2. Sholat Tarawih
Bulan ramadhan tentu identik dengan puasa dan sholat tarawih. Menariknya sholat tarawih menjadi salah satu jenis amalan bulan ramadhan yang disunnahkan oleh para nabi. Oleh karena itu, usahakan untuk sholat tarawih agar senantiasa mendapat keberkahan di bulan suci.Sholat tarawih sendiri biasanya dilakukan setelah sholat isya, baik secara berjamaah ataupun secara munfarid. Setelah selesai sholat tarawih, Kita bisa melanjutkannya dengan sholat witir. Amalan ini sesuai dengan HR Bukhari, Muslim dan hadist lainnya.
مَنْ قَامَ رَمَضَانَ إيمَانًا وَاحْتِسَابًا غُفِرَ لَهُ مَا تَقَدَّمَ مِنْ ذَنْبِهِ
Artinya: "Barangsiapa ibadah (tarawih) di bulan Ramadhan seraya beriman dan ikhlas, maka diampuni baginya dosa yang telah lampau" (HR al-Bukhari, Muslim, dan lainnya)
3. Membaca Al Qur'an
Amalan bulan ramadhan yang selanjutnya yaitu membaca Al Qur'an. Al Qur'an sendiri merupakan pedoman hidup bagi umat muslim. Oleh karena itu, para nabi menganjurkan umatnya muslim untuk memperbanyak membaca Al Qur'an di bulan suci Ramadhan.Biasanya banyak anak kecil hingga remaja yang melakukan tadarus di masjid. Amalan ini sebenarnya bisa dilakukan oleh orang dewasa. Sebab Al Qur'an akan memberi syafaat di hari kiamat bagi orang yang mau membacanya. Hal ini juga sesuai dengan sabda Rasulullah SAW.
عَنْ عَبْدِ اللَّهِ بْنِ مَسْعُودٍ، يَقُولُ: قَالَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ مَنْ قَرَأَ حَرْفًا مِنْ كِتَابِ اللَّهِ فَلَهُ بِهِ حَسَنَةٌ وَالْحَسَنَةُ بِعَشْرِ أَمْثَالِهَا “لَا أَقُولُ الم حَرْفٌ وَلَكِنْ أَلِفٌ حَرْفٌ وَلَامٌ حَرْفٌ وَمِيمٌ حَرْفٌ”
(HR. Tirmidzi no: 2910. Dishahihkan Syaikh Al-Albani di dalam Ash-Shohihah, no. 3327; dan Syaikh Salim Al-Hilali di dalam Bahjatun Nazhirin 2/229)
4. I'tikaf di Masjid
Selain membaca Al Qur'an, Kita juga bisa melakukan i'tikaf di masjid. Sebab amalan bulan ramadhan yang satu ini pernah dilakukan oleh Baginda Nabi Muhammad SAW. Secara umum, i'tikaf merupakan berdiam diri di masjid sambil berdzikir, tafakur dan juga bertasbih.Amalan ini biasanya dilakukan pada 10 hingga 20 hari terakhir di bulan ramadhan. Adapun tujuan dari i'tikaf yaitu mendekatkan diri dengan Allah SWT secara khusyu tanpa adanya gangguan dari siapapun. Selain itu, amalan ini juga sesuai dengan HR Bukhari dan Abu Daud.
"Rasul SAW dahulu setiap bulan puasa beri'tikaf selama sepuluh hari, dan pada tahun di mana beliau meninggal, beliau beri'tikaf di bulan Ramadhan selama dua puluh hari." (HR Bukhari & Abu Daud)
5. Mencari Malam Lailatul Qadar
Dalam bulan suci ramadhan, terdapat 1 malam yang lebih baik dari 1000 bulan yakni malam Lailatul Qadar. Banyak keutamaan dari malam Lailatul Qadar, sehingga umat muslim dianjurkan untuk mencari malam istimewa ini. Sebab malam Lailatul tidak bisa diketahui kapan terjadi.Meskipun demikian, banyak hadits yang mengungkapkan bahwa malam Lailatul Qadar terjadi di malam ganjil dari 10 malam terakhir bulan Ramadhan. Hal ini sesuai dengan HR Bukhari dan Muslim dari Aisyah
تَحَرَّوْا لَيْلَةَ الْقَدْرِ فِي الْوِتْرِ مِنْ الْعَشْرِ الْأَوَاخِرِ مِنْ رَمَضَانَ
Artinya: Rasul SAW berkata, "Carilah lailatul qadr dalam malam ganjil dari sepuluh malam terakhir dari bulan Ramadhan." (HR Bukhari & Muslim, dari Aisyah)
Itulah beberapa amalan bulan ramadhan berdasarkan Sunnah nabi. Setelah mengetahui amalan-amalan tersebut, Kita bisa menjadikannya sebagai motivasi untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT. Sebab Allah SWT akan memberikan ganjaran bagi hambanya yang rajin beribadah. Semoga bermanfaat
Download Tulisan ini.
Klik unduh untuk mendownload
- 5 Amalan bulan Ramadhan Sesuai Anjuran Nabi.pdf(getCard) #type=(download) #title=(5 Amalan bulan Ramadhan Sesuai Anjuran Nabi.pdf) #info=(244kb) #button=(Unduh) #color=(#2E8B57)
- 5 Amalan bulan Ramadhan Sesuai Anjuran Nabi.docx(getCard) #type=(download) #title=(Kultum Ramadhan, Hikmah Puasa Ramadhan bagi Umat Muslim.docx) #info=(163kb) #button=(Unduh) #color=(#2E8B57)
Link halaman download lainnya:
(getButton) #text=(Kisah Rosul) #icon=(link) #color=(#008000) (getButton) #text=(Khutbah Jum'at) #icon=(link) #color=(#008000) (getButton) #text=(Khutbah Mimbariah) #icon=(link) #color=(#008000) (getButton) #text=(Text Do'a) #icon=(link) #color=(#008000) (getButton) #text=(Text dan Naskah Lain-lain) #icon=(link) #color=(#008000) (getButton) #text=(File Lain-lain) #icon=(link) #color=(#008000)